Ulang Tahun Pertama, Tim Prabu Polrestabes Bandung Dirayakan

Ulang Tahun Pertama, 
Tim Prabu Polrestabes Bandung Dirayakan
                          

Jurnal Bayangkara News – BANDUNG, Tim Prabu Polrestabes Bandung merayakan ulang tahun pertama pada hari  Selasa (7/11/2017)

"Sebagai ucapan syukur pada ulang tahun yang pertama ini, kami mengundang sejumlah anak panti asuhan dan komunitas motor kota Bandung," Ketua Tim Prabu 3 Polrestabes Bandung, Ipda Suyanto, SE. ucapnya.

Ipda Suyanto, SE. berharap, meskipun masih muda, Tim Prabu Polrestabes Bandung tetap menjaga kebersamaan, komitmen, dan eksistensi di dalam melaksanakan tugas.

Ipda Suyanto, SE. menjelaskan peranan masyarakat terhadap kinerja Tim Prabu sangatlah besar dan penting.
"Kami minta kepada masyarakat, minimal ada niat dari diri sendiri untuk menjaga situasi Kota Bandung agar tetap kondusif," kata Ipda Suyanto, SE.
Rayakan Ultah Pertama, Tim Prabu Polrestabes Bandung Undang Anak Panti Asuhan dan Komunitas Motor

Anggota Polri yang wajahnya sering muncul di televisi ini juga mengatakan pihaknya siap melayani masyarakat selama 24 jam dalam setiap hari.

"Kapanpun, di manapun, jam berapa pun, kami siap menjaga dan menciptakan rasa aman demi masyarakat khususnya di Kota Bandung," kata Ipda Suyanto, SE.

 Tim Prabu Polrestabes Bandung memiliki 30 orang personel yang dibagi menjadi tiga kelompok.

Setiap bertugas patroli, tim ini memakai baju dominan berwarna hitam dan dilapis rompi yang bertuliskan Tim Prabu Polrestabes Bandung.

Tiap personel dilengkapi senjata untuk mengantisipasi segala bentuk kemungkinan yang terjadi.

Demi menjaga kebersamaan di dalam Tim Prabu, Ipda Suyanto, SE. mengatakan pihaknya selalu berdiskusi, membangun komunikasi, dan saling mengisi satu dengan yang lainnya.


Ditempat yang sama bagian dari Tim Prabu  Aiptu Andi Setiawan, mengatakan "Sosok pemimpin yang mengayomi sangat dibutuhkan dalam tim kami ini. Selama bertugas, kami tidak boleh menciderai masyarakat bahkan hingga merugikan masyarakat," ujarnya.

 “Untuk menjaga dan meningkatkan kamtibmas sangat dibutuhkan sinergisitas dari semua elemen masyarakat, diantaranya sinergisitas dengan media, Dengan media setidaknya dapat memberi dan menerima serta menginformasikan situasi serta kondisi di masyarakat, agar kami  ( Tim Prabu )  dalam menjalankan tugas nya pun bisa cepat tanggap, sehingga kondusifitas selalu terjaga,” Aiptu Andi Setiawan mengatakan.


Ipda Suyanto, SE. berharap, melalui apresiasi yang diberikan masyarakat kepada timnya, kinerja Tim Prabu semakin baik dan nama kepolisian semakin baik dan dekat kepada warga Indonesia, khususnya warga Kota Bandung.

BRAVO…..TIM PRABU Polrestabes Bandung……..

Kami
 Forum Pers Independent Indonesia (FPII ) & Jurnal Bayangkara News ( JBN )
mengucapkan Selamat Ulang Tahun
Semoga TIM PRABU Polrestabes Bandung selalu dilindungi Alloh SWT dalam menjalankan aktifitasnya


Komentar

Postingan Populer